- Kontributor
29 Agustus 2020 0:0:0 1064

Bimbingan Perkawinan Pra Nikah Untuk Mewujudkan Keluarga Sakinah, Mawaddah, Warrahmah

Ket: Kakanwil Kemenag Sulteng, DR. H. Rusman Langke saat memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah


Poso (Kemenag Sulteng) – Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Poso melaksanakan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah (Bimwin) Tahun 2020 yang bertempat di Aula Kankemenag Poso, Sabtu (29/08/2020).

Bimbingan Pra Nikah ini merupakan kegiatan rutin tahunan Seksi Bimais yang telah dianggarkan dalam Dipa satker. Hal ini disampaikan oleh Kepala seksi Bimas Islam Kankemenag Poso, H. Wawa Suryatna dalam laporannya sebagai ketua panitia pada kegiatan tersebut.

Olehnya itu, ia berharap kepada peserta agar menjadikan kegiatan ini sebagai bekal dalam mengarungi bahtera rumah tangga.

“Kami berharap dengan kegiatan ini, peserta dapat mengetahui seluk beluk rumah tangga dan menjadikannya sebagai pedoman dan bekal untuk berumah tangga,” ujarnya.

Dalam Sambutannya Kakanwil Kemenag Sulteng Rusman Langke menyampaikan bahwa dalam mengarungi bahtera rumah tangga tentu tidaklah mudah bagi kita. Karena kita akan menemui permasalahan-permasalahan, dan semuanya itu harus bisa dilalui bersama pasangan.

Menurut Kakanwil dalam berumah tangga itu sangat simple dan sederhana, bekal kita hanyalah adalah DUIT untuk mencapai keluarga yang Sakinah, Mawaddah dan Warrahmah. D adalah Do’a, U adalah Usaha, I adalah Ikhlas, dan T adalah Tanggung jawab,” jelasnya.

Sebelum menutup sambutannya, Rusman berpesan kepada seluruh peserta agar terus menjaga keutuhan rumah tangga dan selalu mengingat tanggal pernikahan kita, karena pernikahan diawali dengan Cinta.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kakanwil Kemenag Sulawesi Tengah, Rusman Langke, dihadiri Kakan Kemenag Poso, Makmur Muh. Arief, Kasubag TU, Sitti Nurnaimah, Kasi Bimais Wawa Suryatna, Kasi Pendis, Azhar, Kepala KUA Kec. Poso Kota, Poso Kota Utara, Poso Kota Selatan dan diikuti sebanyak 25 peserta.

By.(Zhaq)

Tags: -

Editor: Humas Lilis
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex