MIN 1 Tolitoli berhasil menyabet 2 piala dalam lomba minat baca tahun 2019
Ket:
(MIN 1 Tolitoli), - Dalam acara Lomba Minat Baca tahun 2019
Cerita Rakyat Tolitoli, hari ini jum'at 14 Juni 2019, Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Tolitoli berhasil menyabet 2 piala sekaligus pada lomba cerita legenda rakyat Tolitoli.

Di acara tersebut Afifah Indah Rahmah kelas V Ramadhan berhasil meraih juara 1 dan Insya Allah akan melaju ke Tingkat provinsi Sulawesi Tengah, dan Imraatun Afifah dari kelas V Ramadhan juga berhasil meraih juara 2 .
Terlihat Kepala Madrasah Drs. H. Maqbul, M. Pd. I, sangat antusias meberikan Afresiasi yang luar biasa kepada kedua siswa tersebut, teristimewa kepada pelatihx Ibu Nurlia, S. Pd. I. Yang begitu semangat dalam melatih kedua siswa tersebut, baik di sekolah maupun di luar sekolah.
H. Maqbul juga mengatakan agar di berikan perhatian yang khusus kepada kedua siswa tersebut. Apalagi pada Afifah Indah Rahmah yang berhasil meraih juara 1, harus lebih tekun lagi berlatih, kemudian jaga kesehatan . Ibu Nurlia (pelatih) juga mengatakan akan membimbing Afifah Indah Rahmah lebih baik lagi untuk persiapan ke Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah. (Rusnaini).