
Penilaian Harian, MAN Biau Gunakan Aplikasi Zipgrade, Quizizz dan Google Form
_(1).png)
Ket:
Buol (MAN Biau), Sejumlah guru di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau, mulai melaksanakan Penilaian Harian (PH1). Rabu 7 September 2022. Kegiatan ini sudah dimulai sejak pekan lalu, sesuai dengan program semester yang tercantum dalam buku kerja 2 mereka.
Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Bidang Kurikulum Siti Aisah menyampaikan bahwa kegiatan PH 1 ini telah dimulai sejak akhir bulan Agustus hingga awal September ini. Sebagian besar dari mereka melaksanakan program penilaian harian ini dengan berbasis IT, pungkasnya.
Guru pengampu mata pelajaran Bahasa Inggris Suharni menyatakan bahwa ia menggunakan aplikasi Zipgrade saat memberikan ujian PH1 kepada peserta didiknya karena dianggap lebih efektif dan efisien dalam segi pemeriksaan hasil. Ia cukup memerintahkan peserta didiknya membawa pensil 2B beserta penghapus, sedangkan lembar soal dan lembar jawaban komputer (LJK) ia siapkan sendiri, tuturnya.
Sedikit berbeda dengan guru pengajar Bahasa Arab dan Biologi, yakni Yuliani dan Agusnawati yang menginstruksikankan peserta didiknya menggunakan HP android saat ujian berlangsung. Ujian PH Bahasa Arab menggunakan aplikasi Google Formulir, sedangkan Mata pelajaran Biologi menggunakan aplikasi Quizizz mode live, lanjutnya.
Menurut Siti Aisah, meskipun sebagian besar guru telah menggunakan aplikasi berbasis IT saat pelaksanaan PH1 ini, namun masih ada juga beberapa orang guru yang memberikan soal ujian secara manual. Tentunya ini juga disesuaikan dengan materi ajar yang akan dievaluasi, ujarnya. (SH-MAN Biau)
- 1 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H
- 2 SE KPK Nomor 7 tentang Pencegahan Korupsi dan Pengendalian Gratifikasi Hari Raya
- 3 Pemberitahuan Uji Kompetensi Pranata Komputer, Statistisi, dan Asisten Statistisi Tahap I
- 4 SE Sekretaris Jenderal Nomor SE.12 Tahun 2025 tentang Efisiensi Anggaran Kementerian Agama Tahun 2025 dan Efektivitas Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Kementerian Agama
- 5 Keputusan Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 244 Tahun 2025 tentang Program Prioritas Menteri Agama Tahun 2025-2029