
MTsN 2 Kota Palu Raih Juara 2 Lomba Melukis Mural Di Atas Tripleks

Ket: Kepala MTsN 2 Kota Palu, Hj. Munirah, S.Ag saat menyerahkan piala juara II kepada salah satu siswa peserta lomba melukis mural di atas tripleks di museum Sulawesi Tengah
Palu (Humas MTsN 2 Kota Palu), Peserta ekstrakulikuler kesenian MTsN 2 Kota Palu mengikuti lomba melukis mural di atas tripleks tingkat SMP/MTs dan SMA/MA se-Kota Palu Tahun 2022.
Pembukaan kegiatan dilaksanakan pada pagi hari di aula Museum Sulawesi Tengah pada tanggal 31 Maret 2022 dan kemudian dilanjutkan dengan kompetisi.
Kegiatan lomba ini dibuka oleh Kepala Museum Propinsi Sulawesi Tengah, dalam arahannya mengatakan semoga peserta yang telah mengikuti lomba dapat menjadikan lomba ini sebagai media edukasi dan promosi museum bagi generasi muda lainnya.
Adapun tema lukisan mural yang diangkat mengenai museum dan koleksi yang ada di dalamnya. Peserta terlihat sangat antusias, walaupun kondisi alam kota palu pada saat itu hujan, namun semangat peserta tetap intens untuk menyelesaikan lukisan di pelataran gedung museum. Adapun waktu yang diberikan untuk mengerjakan lukisan dari pukul 10.00 pagi sampai dengan pukul 16.00.
Melalui kegiatan ini pula, diharapkan seluruh peserta dapat mengetahui koleksi-koleksi yang ada di museum dan mencintai museum. Hal ini didukung dengan sosialisasi slogan “Museum di hatiku” oleh Kepala Museum Sulawesi Tengah beserta dewan juri."Alhamdulillah MTs Negeri 2 Kota Palu satu-satunya perwakilan madrasah yang memperoleh juara dalam kompetisi ini." (Naif/Lisna)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H