- Kontributor
29 Januari 2022 0:0:0 233

Hadiri Natal Bersama, Kakankemenag Harapkan Umat Kristiani di Kota Palu Berperan Jaga Kerukunan

Ket:


Palu (Kemenag Sulteng) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Palu, Nasruddin L. Midu, menghadiri  acara “Natal Bersama Dan Syukuran Tahun Baru 2022” Di Gedung Maranu, Jl. Setia Budi, Kel. Besusu Timur, Palu Timur. Jum’at (28/01).  

Kegiatan tersebut terselenggara berkat kerja sama Badan Musyawarah Antar Gereja (Bamag) dan Lembaga Kristen Indonesia (LKKI) Kota Palu dan ASN lingkup Pemerintah Kota Palu.

Dalam sambutannya, Kakankemenag mengajak para pendeta dan para jemaah untuk  bersama-sama dengan umat lainnya menjaga kerukunan umat beragama di Kota Palu. 

“Saya berharap, saudaraku para pendeta nantinya dalam membawakan ceramah-ceramah bisa menitipkan pesan dan membawa nilai-nilai moderasi beragama,” tutur Nasruddin.

Untuk meneguhkan hal tersebut, Ustad Nas sapaan akrabnya mengatakan, bahwa perlu adanya komitmen antara tokoh- tokoh agama untuk tidak mengklaim kebenaran.
“Kristen itu benar islam itu salah, atau sebaliknya hanya islam yang benar. Meyakini ajaran agama kita itu mutlak, tapi mengklaim kebenaran (terhadap umat beragama lainnya) itu jangan, karena kebenaran yang mutlak hanyalah milik tuhan” pesannya.

Kakankemenag Nasruddin  juga mengajak para jemaat yang hadir untuk mampu bersikap inklusif atau mengedepankan keterbukaan, bukan bersikap eksklusif atau tertutup.

“Mari kita bersikap terbuka dalam memahami ajaran-ajaran agama kita, bila sudah merasa eksklusif (dari agama lain) dalam menjalankan agama, hal ini bisa menjadi konflik sosial dimasyarakat, mari jaga kerukunan dan  eratkan persaudaraan,” tutupnya.

Sementara itu Wali Kota Palu Hadianto Rasyid mengatakan, Natal merupakan pesan besar dan sakral yang disampaikan oleh Tuhan kepada Hamba-Nya. Agar senantiasa menjaga kedamaian membangun cinta kasih.

Hadianto menuturkan, sebagai wali kota memiliki tanggung jawab serta cinta kasih yang harus tulus kepada warganya, tidak peduli siapa dan apa.
"Sebagaimana dalam Agama Islam, Allah berfirman bahwa manusia diciptakan berbangsa-bangsa dan bersuku-suku supaya saling mengenal," kata Hadianto Rasyid.

Wali Kota Palu itu bersyukur, di penghujung bulan Januari 2022 masih dapat melaksanakan perayaan Natal yang merupakan lambang kasih umat Kristiani dalam memaknai keberadaannya di kota ini, senantiasa menjunjung tinggi rasa damai dan cinta.
"Saya berharap besar, kita mampu menjaga ini sebaik-baiknya hubungan persaudaraan yang terbangun antar masyarakat Kota Palu," tutur Hadianto. 

 (Fuad)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex