
Kepala MAN Biau Pimpin Upacara Perdana

Ket: Kepala MAN Biau Drs Salman Dj Adjud, Perdana Menjadi Pembina Upacara
Buol (Humas MAN Biau) – Memasuki pekan kedua Semester Genap Tahun Pelajaran 2022/2023, Keluarga Besar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau kembali mengikuti Upacara Bendera di halaman madrasah, Senin (9/01/2023).
Ada yang spesial pada upacara kali ini, Kepala MAN Biau Salman Dj Adjud, untuk pertama kalinya menjadi pembina upacara setelah pelantikannya dilaksanakan pada tanggal 28 Desember 2022 lalu.
Dalam amanahnya sebagai pembina upacara pagi ini, Salman Dj Adjud mengucapkan terima kasih kepala seluruh dewan guru dan pegawai Tata Usaha (TU) yang telah hadir on time di madrasah ini, sehingga bisa mengikuti upacara secara bersama-sama. Menurutnya keteladanan dari seorang guru itu penting, salah satunya dengan menunjukkan kedisiplinan mengikuti upacara setiap hari Senin agar bisa ditiru oleh para siswa, tuturnya.
Kepala Madrasah bersahaja ini juga menitipkan nasehat kepada seluruh siswanya agar bisa belajar dengan tekun, menjadikan madrasah sebagai sarana belajar dan wadah untuk mengukir prestasi. Ia juga mengajak kepada seluruh civitas akademika MAN Biau ini untuk menciptakan kenyamanan dan keamanan dalam lingkungan madrasah dan bersama sama mewujudkan visi dan misi MAN Biau tercinta ini, ungkapnya.
Di akhir upacara, kepala MAN Biau Salman Dj Adjud menerima ucapan selamat dari seluruh siswa yang berbaris secara teratur dan menyalaminya dengan penuh hormat. (SH – MAN Biau)
- 1 Pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi dan Materi Pokok Soal Seleksi Kompetensi Teknis CAT PPPK Tahap II Formasi Tahun 2024
- 2 Pemberitahuan Peserta Uji Kompetensi Remedial Kenaikan Jenjang/Perpindahan dari Jabatan Lain ke Jabatan Fungsional Bidang Kepegawaian Periode April 2025
- 3 Pengumuman Peserta Pengganti Hasil Akhir Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024
- 4 Pengumuman Perubahan Status Peserta Seleksi PPPK Bagi Pelamar Tenaga Non ASN yang Aktif Bekerja di Instansi Pemerintah Republik Indonesia Tahun Anggaran 2024.
- 5 SE Menteri Agama No 2 Tahun 2025 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah Ramadan dan Hari Raya Idulfitri 1446 H