- Kontributor
30 Agustus 2021 0:0:0 130

MAN 1 Parigi Gelar Simulasi Asesmen Bagi Siswa

Ket:


Sausu (MAN 1 Parigi),- Madrasah Aliyah Negeri 1 Parigi menggelar kegiatan simulasi Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) bagi para siswa – siswi kelas XI yang berlangsung pada hari senin 30 Agustus 2021di ruangan Lab. Komputer. MAN 1 Parigi.

Kegiatan tersebut dimulai pukul 07.30 Wita sampai selesai dan diikuti sebanyak 50 (lima puluh) siswa yang tediri dari 45  siswa utama dan 5 orang siswa cadangan.

Kepala MAN 1 Parigi Darsono mengatakan kegiatan ini dilaksanakan untuk mengukur kemampuan siswa saat menerima materi pelajaran, yang disampaikan guru.  Juga sebagai acuan bagi guru melakukan remedial bagi hasil belajar yang kurang maksimal.

Darsono juga menyatakan bahwa hasil asesmen ini sebagai feed back bagi guru dan sekolah untuk evaluasi diri, guna memperbaiki proses pembelajaran selama ini. Siswa tetap antusias melaksanakan kegiatan simulasi ANBk tersebut". tegasnya.(Nia)

Tags: -

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -

HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex