KaKanwil Sulteng Tinjau Pembangunan Gedung RKB di MTsN 4 Parigi 14.143 Peserta Lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Angkatan I MAN Biau Peringati Maulid 1445 H, Menyebar Keteladanan Dalam Jejak Nabi NGOPI Zona Tolitoli dan Buol, Inovasi untuk Perkembangan Pendidikan Islam
- Kontributor
10 Oktober 2022 0:0:0 73

Rayakan HUTDA Buol, Siswa MAN Biau Ikuti Lomba Pidato Bahasa Daerah Buol

Ket:


Buol (MAN Biau) – Memasuki hari ketiga perayaan Hari Ulang Tahun Daerah (HUTDA) Kabupaten Buol, salah satu siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Biau yakni Jasma Rahim dari kelas XII Agama B tampil memukau di hadapat para dewan juri pagi ini, (Senin, 10/10/2022).  Jasma membawakan pidato berbahasa Buol dengan judul “Monunduto Ilmu Tembo Muno Agu Monunduto Ilmu Kutia Tia”, yang artiinya “Menuntut Ilmu Zaman Dulu, dan Menuntut Ilmu Zaman Now”. 

Salah satu dari Team Dewan Juri Pidato Bahasa Buol Abdul Rahman Mateley, mengatakan bahwa dalam cabang lomba ini ada beberapa kriteria penilaian yang digunakan. Antara lain, Struktur teks pidato, gestur atau cara penyampaian pidato, kostum dan artikulasi Bahasa Buol.  Setiap peserta diberi kesempatan untuk tampil dan mengekspresikan kemampuan Bahasa Buolnya selama 5 hingga 7 menit di atas Panggung Festival Pesona Buol ini, tuturnya.

“Secara umum mereka telah tampil maksimal dengan talenta kemampuan gaya pidatonya yang luar biasa, namun sebagian besar mereka lemah dalam artikulasi pengucapan kata dalam Bahasa daerah Buol.  Harapannya ke depan setiap sekolah yang ada di kabupaten Buol ini tergerak untuk mengadakan event serupa di tingkat sekolah masing-masing, sehingga nantinya akan  semakin banyak siswa yang berpartisipasi dalam festival ini ,” ucapnya.

Rusdayanti Guru Bahasa Indonesia MAN Biau yang juga selalu pelatih dari Jasma, menuturkan bahwa ia telah melatih siswa binaannya ini selama beberapa hari, dan akhirnya bisa tampil dengan sangat baik hari ini.  Judul pidato yang dibawakan berkaitan dengan tema Pendidikan yakni bahwa menuntut ilmu harus dibarengi dengan adab, karena ilmu tampa adab dapat merugikan diri sendiri dan juga orang lain. Semoga Jasma bisa meraih peringkat terbaik dalam lomba ini, harapnya.  (SH-MAN Biau)

Tags terkait: -
Editor: HUMAS Ahsan
Fotografer: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex