- Kontributor
19 April 2022 0:0:0 105

Ketua Pokjawas Ikuti Rapat Persiapan Gerakan 1 Juta Booster di MAN 2

Ket: Ketua Pokjawas, Alfian, saat memberikan arahan dalam rapa persiapan kegiatan


Palu (Kemenag Sulteng) --- Ketua Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas ), Alfian, yang juga selaku Pengawas Pembina menghadiri Rapat Persiapan Gerakan 1 Juta Vaksin Booster di MAN 2 Kota Palu, Selasa (19/04). 

Saat dikonfirmasi perihal keputusan dalam rapat, Alfian menjelaskan bahwa pelaksanaan vaksin yang sudah terjadwal di MAN 2 pada tanggal 21 s/d 23 april mendatang, telah disepakati untuk diikuti seluruh Tenaga Pendidik dan Kependidikan  MAN 2.

“Insya Allah semua (Tenaga Pendidik dan Kependidikan) yang belum vaksin tahap 1,2 dan booster  akan dilibatkan,” ungkapnya.  

Alfian, menyebutkan selain booster, gerakan ini juga akan melibatkan siswa kelas yang ingin melakukan vaksin tahap satu dan dua.

Disinggung terkait keterlibatan stake holder lainnya, dirinya mengatakan pihak MAN 2 akan berkoordinasi dengan pihak Kelurahan agar mengimbau kepada masyarakat yang ada di Kelurahan Besusu Barat untuk melaksanakan Vaksin Booster dan vaksin lainnya di MAN 2.

“Insya Allah selama pelaksanaanya dari Kamis (21 April) hingga Sabtu (23 April), Masyarakat Kota Palu  khususnya Jemaah Masjid MAN 2 dan Masyarakat  Besusu Barat bisa terlibat dalam gerakan ini, apalagi bagi yang ingin mudik,” lanjutnya.

Pihak MAN 2 sendiri menargetkan, selama tiga hari pelaksanaan bisa menjaring minimal 500 peserta untuk memenuhi target sebanyak 5000 peserta bagi wilayah Kota Palu.

(Fuad)

Editor: Humas Ahsan
Fotografer: -
Tags: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex