KaKanwil Sulteng Tinjau Pembangunan Gedung RKB di MTsN 4 Parigi 14.143 Peserta Lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Angkatan I MAN Biau Peringati Maulid 1445 H, Menyebar Keteladanan Dalam Jejak Nabi NGOPI Zona Tolitoli dan Buol, Inovasi untuk Perkembangan Pendidikan Islam
Suherman Kontributor
14 Juni 2024 15:52:0 137

Siswa MAN Tolitoli Raih Juara Kedua di O2SN Bulu Tangkis Putra Tingkat Provinsi

Ket: Muhammad Aly Siswa MAN Tolitoli juara kedua lomba O2SN Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah


MAN Tolitoli (Kemenag Sulteng) - Muhammad Aly, salah satu siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Tolitoli, berhasil meraih juara kedua dalam ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Provinsi Sulteng cabang bulu tangkis putra untuk jenjang SMA/MA. 

Kompetisi ini diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tengah dan berlangsung di Palu pada tanggal 11-13 Juni 2024. 

Muhammad Aly mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian tersebut. “Alhamdulillah, meskipun belum mendapatkan juara pertama, ini merupakan kebanggaan luar biasa bagi saya,” ujar Aly, sapaan akrabnya usai pertandingan pada Kamis (13/6/2024). 

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada keluarga besar MAN Tolitoli, khususnya kepada Kepala Madrasah, para guru, pelatih, dan teman-teman yang telah memberikan dukungan penuh. 

“Dukungan mereka sangat berarti sehingga saya bisa mencapai posisi ini, walaupun hanya meraih peringkat kedua,” ucapnya sambil tersenyum. 

Nazliyah Soraya, guru pembimbing Muhammad Aly, menjelaskan bahwa seleksi O2SN merupakan agenda tahunan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Ajang ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit atlet muda yang berbakat dari tingkat kabupaten dan kota, provinsi, hingga Nasional. 

Kepala MAN Tolitoli, Muhammad A.Y. Rumi, mengucapkan selamat dan mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih Aly. 

“Bagi kami di Kabupaten Tolitoli, khususnya di MAN Tolitoli, ini merupakan kebanggaan luar biasa karena salah satu siswa kami mampu meraih juara di ajang O2SN tingkat Provinsi,” ujarnya. 

Selain itu, Muhammad juga menyampaikan apresiasi kepada pelatih dan guru pembimbing yang telah berperan penting dalam pencapaian ini. “Terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada pelatih dan guru pembimbing atas kerja keras dan dukungan mereka, sehingga siswa MAN Tolitoli bisa meraih prestasi ini,” tutupnya.

Tags terkait: Prestasi MAN MAN TOLITOLI
Editor: Humas Monica
Fotografer: Suherman
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex