- Kontributor
18 Maret 2023 0:0:0 137

Kankemenag Bangkep Laksanakan Kampanye Mandatory Sertifikasi Produk Halal

Ket: Kampanye Mandatory Sertifikasi Produk Halal


Bangkep (Kemenag Sulteng) - Kantor Kementerian Agama (kemenag Bangkep) Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) melaksanakan kampanye mandatory sertifikasi produk halal di dua titik lokasi yang berbeda, yakni Pasar Salakan Kecamatan Tinangkung dan Pasar Kecamatan Buko Selatan pada hari Sabtu 18 Maret 2023.

Kepala Kantor Kemenag Bangkep Suardi Kandjai, memberikan sambutan dalam acara pembukaan kampanye mandatory sertifikasi produk halal yang digelar di halaman Pelabuhan Salakan. Dalam sambutannya Ia menyebutkan bahwa kegiatan kali ini merupakan bentuk kepatuhan kita terhadap undang-undang.

“Program sertifikasi halal ini berdasarkan Undang-undang nomor 33 tahun 2014, jadi kita ini menjalankan Amanah undang-undang,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, program mandatory sertifikasi produk halal ini pada dasarnya memberikan legalitas kepada UMKM, dan sangat menguntungkan bagi para pengusaha kecil menengah karena pendaftarannya gratis.

“Sebenarnya launching program mandatory sertifikasi produk halal ini memberikan sebuah legalitas kepada UMKM, sebuah keberuntungan bagi usaha kecil menengah,” tambahnya.

Kegiatan kampanye mandatory sertifikasi produk halal secara resmi dibuka oleh Bupati Bangkep yang diwakili oleh Asisten Administrasi Pemerintahan Umum Sekretariat Daerah Kab Bangkep Ekasilawati Sipatu, dan dihadiri oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kab. Bangkep, Sekertaris Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Koperindag, Kasat Bimas Polres Bangkep, Kapolsek dan Danramil Kec. Tiangkung, Kepala Seksi Bimas Islam, Kepala Seksi Bimas Kristen dan PHU Kemenag Bangkep, serta para pelaku usaha yang ada di Kecamatan Tinangkung.

Kegiatan tersebut dilanjutkan dengan sosialisasi secara langsung ke dalam pasar dan kepada pelaku usaha yang ada di dalam dan sekitar Pasar Salakan Kecamatan Tinangkung.

Editor: Lilis Basira
Fotografer: -
Tags: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex