KaKanwil Sulteng Tinjau Pembangunan Gedung RKB di MTsN 4 Parigi 14.143 Peserta Lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Angkatan I MAN Biau Peringati Maulid 1445 H, Menyebar Keteladanan Dalam Jejak Nabi NGOPI Zona Tolitoli dan Buol, Inovasi untuk Perkembangan Pendidikan Islam
- Kontributor
30 Juli 2022 0:0:0 52

Kepala Man Tolitoli Muhammad A.Y Rumi Bangga Binaannya Berhasil Raih Runner UP Lomba Cabang KTIQ Ke XXIX Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah

Ket:


(Man Tolitoli),- Farid Afandi Peserta asal Kab. Tolitoli telah sukses dan berhasil menyabet Runner up  Lomba pada cabang KTIQ karya tulis Ilmiah Alqur'an Tilawatil Qur'an (MTQ)Ke XXIX Tingkat Provinsi Sulawesi Tengah Yang di laksanakan di Kabupaten Banggai. Jumat 29/7/2022.

Suasana Pengumuman Lomba sangat meriah, dihadiri Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua TPP PKK Provinsi Sulawesi Tengah, unsur Forkopimda Provinsi Sulawesi Tengah, Walikota Palu dan Bupati Se-sulawesi Tengah, Ketua LPTQ Provinsi Sulawesi Tengah, Ketua Majelis Ulama Indonesia Provinsi Sulawesi Tengah, Wakil bupati Banggai, Unsur Forkopimda Kabupaten Banggai, Sekertaris Daerah Kabupaten Banggai, Para Kepala Kemenag Kabupaten/Kota se-sulawesi tengah, Para Khafilah kabupaten/kota dan undangan lainnya.

Muhammad,A.Y Rumi (Kamad MAN Tolitoli), sukses mengantarkan binaannya sampai ke juara Runner up pada cabang KTIQ karya tulis ilmiah Alquran atas nama Farid Affandi, mampu menyingkirkan 10 kab di propinsi sulteng,  walaupun peserta yang dibimbing adalah masih tergolong pemula namun dapat mengalahkan pemain pemain senior se sulteng.

"Kami sangat senang, wakil Kab.Tolitoli meraih Runner UP diajang ini, Saya sangat Bangga, ujar Muhammad yang menyaksikan langsung pengumuman dan refleks mengucapkan selamat saat nama affandi di umumkan sebagai juara 2."

Muhammad AY Rumi selaku pembina berharap kedepannya delegasi dari kabupaten Tolitoli akan menghasilkan penampilan terbaik dan mengharumkan nama baik kabupaten tolitoli.untuk mewujudkan hal tersebut para delegasi akan lebih giat lagi agar bisa menjadi yang terbaik sehingga dapat melenggang tembus ke tingkat nasional, tuturnya.

 

 

Tags terkait: -
Editor: HUMAS Ahsan
Fotografer: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex