KaKanwil Sulteng Tinjau Pembangunan Gedung RKB di MTsN 4 Parigi 14.143 Peserta Lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Angkatan I MAN Biau Peringati Maulid 1445 H, Menyebar Keteladanan Dalam Jejak Nabi NGOPI Zona Tolitoli dan Buol, Inovasi untuk Perkembangan Pendidikan Islam
- Kontributor
18 Mei 2019 0:0:0 531

Buka Orientasi Penyuluh Agama, Kakanwil: Penyuluh menjadi penyejuk ditengah masyarakat

Ket:


PALU(KEMENAG SULTENG),- Dalam rangka meningkatkan kualitas penyuluh agama, Pembimas Hindu Kemenag Sulteng melaksanakan kegiatan orientasi pembinaan dan pengembangan kualitas penyuluh agama hindu Non PNS bertempat di Hotel Santika.

Acara tersebut dibuka oleh Kakanwil Kemenag Sulteng, diikuti 60 orang peserta penyuluh agama hindu Non PNS sesulteng. Sabtu (18/5/2019).

Kakanwil dalam sambutannya dibacakan Pembimas Hindu Kemenag Sulteng Anak Agung Ananta Putra mengatakan bahwa penyuluh sebagai penerang, motivator, konsultan dan narasumber. karena penyuluh berhadapan terus dengan masyarakat dengan berbagai persoalan dan pemasalahan.

Olehnya itu,tugas penyuluh agama hindu mampu menjalankan tugas sebagai konselor yang menasehati,mendampingi serta mampu membimbing umat. “wujudkan keadaan harmonis, rukun, damai serta menjadi contoh yang baik “ ujarnya.

Penyuluh agama kata Kakanwil, harus mampu menguasai teknologi(IT) dengan bijak. selain itu, Penyuluh harus menjadi yang terdepan dalam menyampaikan dharma, selain itu menjadi penyejuk ditengah masyarakat serta membangun suasana damai, harmonis, rukun dilingkup kerjanya, tuturnya.

Sementara itu, ketua panitia Pipit Budiarto dalam laporannya menyampaikan penyuluh agama berperan sebagai pembimbing, panutan, perpanjangan tangan dari pemerintah dan pembangunan bidang agama dimasyarakat. Maksud dan tujuan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan kualitas penyuluh dalam siar, bimbingan dan pembinaan dimasyarakat.

Adapun tema kegiatan “Revitalisasi Peran Penyuluh Agama Hindu sebagai Koselor dan Pendamping Umat“. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 18 – 19 Mei 2019. Adapun narasumber dari eselon I, II dan III lingkup Kemenag serta praktisi pada bidangnya.

 

Tags terkait: -
Editor: Lilis Basira
Fotografer: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex