KaKanwil Sulteng Tinjau Pembangunan Gedung RKB di MTsN 4 Parigi 14.143 Peserta Lulus Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Kemenag Angkatan I MAN Biau Peringati Maulid 1445 H, Menyebar Keteladanan Dalam Jejak Nabi NGOPI Zona Tolitoli dan Buol, Inovasi untuk Perkembangan Pendidikan Islam
- Kontributor
16 Agustus 2023 0:0:0 163

Empat Puluh PPPK Kemenag Banggai Di Lantik Gusmen

Ket:


Luwuk (Kemenag Sulteng) - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Banggai berjumlah 40 (Empat puluh) orang di lantik secara virtual oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas (Gusmen), Selasa, 15/8/2023.

Bertempat di aula lantai II Kankemenag Banggai, pelantikan di hadiri Kepala Kankemenag Ma’sum dan seluruh pejabat struktural dan fungsional. Sebelum acara di mulai seluruh PPPK memperkenalkan diri dengan menyampaikan kurun waktu pengabdian dan tempat pengabdian.

Ma’sum memberikan arahan dan mengharapkan agar motivasi kerja yang selama pengabdian sebelum menjadi PPPK terus dijaga bahkan semakin ditingkatkan dan mampu menjaga amanah serta tanggungjawab yang di titipkan negara khususnya kementerian agama.

"Kualitas pendidikan dalam proses belajar mengajar mampu membangun kreatifitas serta serta berinovasi membentuk generasi emas. selanjutnya bagi penyuluh mampu menjadi tokoh agama dan masyarakat untuk menciptakan kerukunan dan kedamaian dalam bingkai moderasi beragama," Ungkapnya.

Seletah memberikan pengarahan Kakankemenag menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada PPPK.

Abd. Rahman Patiwi Salah satu PPPK mengungkapkan sangat berterima kasih yang tak terhingga Kepada Allah SWT, dan seluruh pihak-pihak terkait.

"Terima kasih atas pelatikan PPPK yang kami peoroleh ini, semoga dengan semua proses, senantiasa menjadikan kita  semakin terus berprestasi, sesuai apa yg di inginkan Allah dalam kapasitasnya kita yg disebut sebagai Kuntum khaira ummatin ukhrijat linnas", ungkapnya.

Rahman menambahkan agar menerima dengan ikhlas dan selalu loyal penuh pengabdian dimanapun di tempatkan, meski harus jauh dari pasangan. Karena yang terpenting adalah amanah, sejatinya mampu menjadikan kita semakin dekat pada Allah, dari waktu ke waktu.

Adapun PPPK yang di lantik terdiri dari; 6 Guru MIN, 10 Guru MTsN, 13 guru MAN, 8 Penyuluh agama Islam, dan 3 Penyuluh agama Kristen.

  

Tags terkait: -
Editor: Abduh, S.Sos
Fotografer: -
HUBUNGI KAMI

JL. Prof Moh Yamin, Birobuli Utara, Kec. Palu Selatan Kota Palu, Sulawesi Tengah 94231

0451488920

kanwilsulteng@kemenag.go.id

Follow Us
GIAT KEAGAMAAN
UNIT KERJA

2023 © Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Tengah HTML Codex